Halaman

Jumat, 22 Juni 2012

Bross Rajut #craft_deSOLO

Akhir akhir ini,sudah tiga bulan lebih tepatnya, aku sedang hobi menekuni rajut lebih lanjut
Yap!
Kalau ingat postingan lama tentang hadiah miladku ke Aa' yang salah satunya adalah hasil rajutan pertama berupa syal, maka genap setahun lebih satu bulan aku mengenal rajut.

Rajut itu menyenangkan bagiku, mampu menguntai benang-benang stressku ketika jenuh menghadapi kerjaan distudio. Padahal banyak yang bilang, merajut itu kesukaan nenek-nenek tua..haha..masa bodoh deh mau dibilang kek nenek-nenek. Wong nanti juga bakal jadi nenek-nenek kalau dikasih usia lanjut. ..hihi

Yang penting, ini salah satu ajang kreatifku selain bersketsa ria..wkwk

Now...
Kutunjukkan beberapa kebutuhan yang harus disiapkan  sebelum merajut
1.Alat dan Bahan

Berupa kombinasi benang katun, hakpen 3/0~4/0, gunting, lem tembak, peniti bross, benang dan jarum serta jangan lupakan kain flanel utk dasaran dr bross dengan peniti

2. Siapkan mood yang baik, jujur.. Waktu pertama kali memulai saat mood tak ingin merajut tuh justru bikin stress. Tapi sekarang, wow...bagiku stress adalag mood terbaik untuk merajut :DD

3. Mulai begitu ingin, jangan ditunda-tunda.. ;,)

Beberapa teknik rajut yang kupakai cenderung berupa pola dasar lingkar yang kususun sesukaku. .haha..tapi cantik loh hasilnya

Rajut juga merupakan produk handmade yg kutawarkan di @craft_deSOLO(jangan lupa difollow yak ^^~

FB : http://www.facebook.com/craft.solo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar